Keunggulan dan Tata Cara Pesan Tiket Bus di Traveloka
Beberapa dari kita, mungkin sering mengalami hal-hal yang merepotkan, kala ingin melakukan perjalanan, khususnya dalam melakukan perjalanan menggunakan bus.
Kita mungkin pernah membeli tiket bus, yang mana harus membuat kita berjalan ke terminal terlebih dahulu.
Tentu saja, hal itu sangat kurang praktis, belum lagi kamu bertemu dengan banyak calo, yang menawarkan harga bus yang kurang bersahabat.
Membeli tiket bus, kini sudah tidak perlu lagi ke terminal untuk mendapatkan tiket, kamu bisa membelinya melalui Traveloka.
Melalui Traveloka, kamu bisa memilih bus sesuai destinasi tujuan, kamu juga bisa memesan tiket bus Safari Dharma Raya, untuk kamu yang ingin naik Safari Dharma Raya.
Safari Dharma Raya merupakan salah satu produk kendaraan yang memiliki sejarah panjang dalam memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat, dan hingga saat ini, pelayanannya pun sudah ikut diperluas tentunya.
Safari Dharma Raya sudah mengembangkan rutenya hingga melayani perjalanan ke Jawa, Bali, hingga Nusa Tenggara.
Keunggulan Pesan Tiket Bus di Traveloka

Oleh karena itu, dengan memesan tiket bus di Traveloka, kamu dapat menikmati berbagai macam unggulan. Apa saja keunggulannya?
Pelayanan 24 Jam
Memesan tiket melalui Traveloka, kini tidak lagi khawatir soal pemesanan yang terbatas dengan waktu.
Pasalnya, dengan memesan tiket bus melalui Traveloka, kamu bisa memesan tiket dengan layanan Customer Service dari Traveloka, yang berjalan selama 24 jam.
Jadi untuk reservasi tiket, tiket bus yang tersedia, hingga mencatat jam tiket bus yang kamu butuhkan, kamu hanya perlu menelpon, chat, atau mengirimkan pesan ke Traveloka.
Caranya cukup mudah, dalam aplikasi Traveloka, kamu hanya perlu memilih menu bantuan, untuk menikmati fitur ini.
Baca juga: Cara Kirim Barang Lewat Bus yang Aman dan Mudah
Tidak repot
Beberapa dari kita, mungkin sudah melakukan dan ingin membeli tiket bus dengan cara yang praktis dan juga mudah, khususnya pada saat pandemi seperti saat ini.
Dengan membeli tiket bus di Traveloka, kamu dapat memesan tiket dengan ponsel kamu, dan kamu akan menikmati beberapa fitur perkembangan teknologi, dengan kemudahan transaksi yang menjadi salah satu modal utamanya.
Hal inilah yang ditawarkan Traveloka, kamu bisa membeli tiket bus kapan saja dan di mana saja.
Sehingga kamu tidak perlu lagi repot-repot pergi ke terminal, dengan menghabiskan banyak biaya.
Caranya pun cukup mudah, di aplikasi Traveloka, kamu hanya perlu memilih destinasi yang ingin kamu tuju dengan menggunakan bus.
Kamu sudah memesan tiket dengan cara yang cukup mudah, dan bisa melakukannya sambil bersantai di rumah kamu masing-masing, cukup sederhana kan?
Informasi Bus Terupdate
Traveloka, tidak hanya memberikan kemudahan penggunanya dalam melakukan transaksi, mereka juga memiliki fitur informasi terupdate terkait jadwal bus atau travel yang ingin kamu gunakan.
Kamu juga dapat melakukan cek harga tiket bus terlebih dahulu di aplikasi Traveloka.
Tidak hanya itu, Traveloka juga dapat memberi jaminan harga pasti, alias semua harga yang ditampilkan di aplikasi Traveloka, merupakan harga final atau konkrit.
Lebih menarik lagi, kamu juga akan mendapatkan informasi detail seperti titik berangkat dan juga titik turun, serta foto bus dan fasilitas yang ada di dalamnya.
Cukup lengkap bukan?
Pembayaran dan Pemesanan yang Mudah
Jika kamu memesan tiket bus melalui aplikasi Traveloka, kamu mungkin akan bertemu dengan berbagai metode pembayaran.
Kamu bisa membayar tiket bus dengan cara transfer, kartu kredit, pembayaran tunai melalui minimarket, dan juga dapat melakukan pembayaran melalui e-money.
Cara Membeli Tiket Bus di Traveloka
Sebelum membeli tiket bus di Traveloka, alangkah lebih baiknya kamu mengetahui beberapa langkah yang harus kamu perhatikan.
Pertama, kamu harus membuka aplikasi Traveloka, dan memilih menu bus.
Selanjutnya, kamu perlu mengisi detail perjalanan yang ingin kamu tuju; seperti mengisi tempat berangkat dan tujuan kamu, tanggal perjalanan, beserta jumlah kursi yang ingin kamu pesan.
Setelah melalui tahap ini, kamu akan dipertemukan dengan beberapa pilihan bus yang akan menayangkan rute perjalanan, jadwal, dan juga harga tiketnya itu sendiri.
Kamu juga bisa menggunakan fitur Filter, jika kamu ingin menyaring beberapa hasil pencarian, dan melihat jadwal bus favorit kamu dengan mudah.
Agar perjalanan kamu terasa lebih nyaman, pastikan kamu melihat beberapa detail bus atau travel yang akan kamu gunakan.
Caranya cukup mudah, kamu hanya perlu mengetuk salah satu bus, yang ada di laman tersebut, kamu bisa melihat banyak detail seperti fasilitas, rute, jadwal, harga, beserta foto-foto interior dari bus tersebut.
Setelah melihat beberapa informasi terkait bus yang akan kamu gunakan, kamu hanya perlu melanjutkan langkah selanjutnya ke bagian pemesanan.
Ketika sudah masuk ke tahap pemesanan, kamu hanya perlu melakukan satu langkah terakhir, seperti mengisi data penumpang dengan benar, beserta memilih kursi untuk bus yang akan kamu gunakan.
Sesudah melakukan beberapa verifikasi terkait, kamu akan melakukan pembayaran, dengan jumlah waktu tertentu.
Selanjutnya, setelah melakukan pembayaran, kamu akan mendapatkan e-ticket yang akan dikirimkan melalui email atau sms, dan pastikan kamu memeriksa tiket melalui aplikasi Traveloka.
Kemudian, jika sudah berada di hari keberangkatan, kamu cukup melihatkan e-ticket yang sudah pernah kamu dapatkan kepada beberapa staf bus.
Setelah memeriksa e-ticket di tempat kamu akan berangkat, kamu sudah dapat melakukan perjalanan ke tempat tujuan kamu!
Itulah beberapa keunggulan serta cara pesan tiket bus di Traveloka Lifestyle SuperApp. Jangan lupa untuk pesan tiket bus hanya dari Traveloka, karena akan ada banyak promo serta diskon menarik menanti!